Sekam Bakar | Kompos Kambing Magetan

pupuktanaman.com -  selamat pagi teman - teman sahabat pupuktanaman, di artikel kali ini kami membahas kegiatan kami dalam proses produksi sekam bakar. Jadi di tempat kami selain memproduksi kompos kambing, juga memproduksi sekam bakar/ rambut padi yang di bakar menjadi hitam.

Sekam bakar yang kami produksi merupakan salah satu bahan utama dalam pembuatan media tanam yang kami produksi juga. Namun bagi teman teman yang membutuhkan sekam bakar, kami siap melayani pembuatan sekam bakar, bila ingin media tanam siap pakai, di tempat kami juga produksi.

Sekam bakar sangatlah bagus sebagai pengembur tanah, karena sekam yang sudah di bakar juga mengurangi tumbuhnya rumput padi pada media tanam. Selain itu sekam bakar juga membantu mengurangi ke asaman tanah, Sekam bakar juga mempercepat pertumbuhan akar tanaman sehingga tanaman cepat subur.

Sekam bakar yang baik adalah yang tidak hancur/ lembut. Dalam proses pembuatan sekam bakar, butuh perhitungan agar sekam yang di bakar tidak hancur atau bahkan paling kurang bagus bila menjadi abu. Karena banyak yang membuat sekam bakar, justru menjadi abu bahkan hancur halus.

Dalam proses pembuatan sekam bakar membutuhkan waktu kurang lebih 8 jam pembakaran agar sekam menjadi hitam merata. Ketika sekam sudah menjadi hitam merata, berarti sekam harus di bolak balik agar tidak ada sekam yang masih mentah. Bila kiranya sudah merata semua bisa mulai di matikan atau di padamkan dengan cara di ler/ di ratakan tipis.

Mungkin itu teman teman tentang kegiatan kami hari ini dalam pembuatan sekam bakar, bagi teman teman yang minat dan ingin sharing sharing bisa tinggalkan komentar di kolom komentar di bawah ini.

Bila teman teman membutuhkan sekam bakar, mungkin bisa hubungi kami di telp/wa 085735660673. untuk tempat produksi kami di Desa Tladan Kecamatan Kawedanan Kabupaten Magetan. Jangan lupa teman teman kunjungi juga website resmi kami di www.qirama.com.

0 Response to "Sekam Bakar | Kompos Kambing Magetan"

Post a Comment

Silahkan tinggalkan tanggapan anda di kolom komentar, bila artikel ini bermanfaat.